HEADLINE NEWS

Kategori

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

TOAST MATA SAPI, SUPER SIMPLE SUPER NIKMAT

Akhir pekan saatnya memanjakan diri sendiri. Santai dan menikmati hidangan pilihan yang kena di hati. Mulai dari sarapan hingga makan malam.

Khusus  untuk menu sarapan, kalau bisa yang nikmat tapi gak ribet bikinnya. Atau coba resep baru yang mudah membawa nikmat.

Nah Toast Mata Sapi ini bisa jadi pilihan. Bahannya super simple, bikinnya super gampang, tapi rasanya ditanggung nikmat dan mengenyangkan.

Toast sendiri artinya roti panggang. Topingnya bisa beragam dari yang manis sampai yang gurih. 

Ingin coba Toast Mata Sapi? Ini resepnya.


TOAST MATA SAPI

Bahan:

Roti tawar 1 lembar

Telur 1 butir

Daun bawang iris 1 sdt

Margarine 1 sdt 

Garam untuk taburan

Lada bubuk untuk taburan

Keju parut 1 sdt (optional)

Cara membuat:

Buat bulatan di tengah roti tawar menggunakan gelas. Sisihkan keping bulatannya.

Panaskan wajan anti lengket dengan api kecil saja, lalu tambahkan sedikit margarine. Letakkan roti tawar bolong di wajan. Pecahkan telur tepat di atas bolongan roti tawar. 

Tambahkan lada bubuk, garam dan daun bawang. Aduk agar semua tercampur. Tambahkan keju di atasnya  Tutup lubang roti tawar dengan roti tawar bulat tadi.

Balik roti. Lalu panggang sampai roti berwarna kecoklatan. 

Angkat dan hidangkan dengan saus sambal. 

Selamat mencoba.*** MS

Foto: MWDC

#toastmatasapi

#toastsederhana

#sarapansimple

#sarapan

#toastsedap

#matasapi

#toast

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *