Untuk ibu rumah tangga yang mengeluh karena bosan mengerjakan pekerjaan
rumah tangga tidak ada habisnya, tidak punya ART atau ditinggal ART mudik, mungkin
sesekali bisa menonton vlognya Nanda, sebagai pembangkit semangat.
Dia bisa menjadi contoh nyata, bagaimana menjalankan multimeran tanpa
merasa menjadi beban. Dan meski memiliki suami pria bule dengan penghasilan lumayan,
tetap merasa perlu untuk mencari uang sendiri, meski harus bekerja keras
memasak makanan pesanan dan menjadi pengasuh anak tetangga.
Ini dia kisahnya.
Gaya Oshin
Ciri khas Nanda, sibuk masak sambil gendong anak. |
Dan Nanda si bintang sinerton antara lain ABG Jadi Manten, kini gayanya saat memasak sekaligus mengasuh
anaknya, mengingatkan kita pada gaya si Oshin itu.
Meski sudah sibuk menjadi ibu rumah tangga tanpa ART dan mengurus anak, dia tetap menerima pesanan makanan. Memasak beragam makanan pesanan sambil menggendong anaknya dan ngevlog. Karena dia juga seorang Youtuber terkenal di Belanda, dengan jumlah subscriber ratusan ribu.
Keluarga bahagia Nanda bersama suami dan anak tercinta. |
Dan semua itu Nanda jalankan dengan senang. Ia tetap ceria meski penonton
yang melihat kadang merasa miris: berat amat ya beban Nanda, sudah masak banyak
makanan untuk memenuhi pesanan, masih harus menggendong anak yang lumayan berat.
Belum lagi kadang ia masih harus mengantar sendiri makanan pesanan dengan
sepeda saat musim dingin yang menggigit.
Tapi mungkin penonton kadang lebih baper ketimbang pemain. Yang nonton
merasa kasihan, sedang Nanda yang menjalankan merasa senang-senang saja. Ia
merasa senang bisa mengasuh anaknya dengan baik sekaligus menjalankan bisnis
kuliner rumahan yang menghasilkan cuan lumayan.
Melewati masa sulit
Masa sulit itu sudah lewat. Sebelum, saat depresi dan setelah depresi berlalu. |
Pengalamannya saat proses adaptasi di Belanda penuh drama bagai kisah
sinetron. Wanita cantik yang kreatif, pekerja keras dan pandai bergaul ini, sempat
mengalami depresi berat saat awal-awal
berada di Belanda.
Ia yang tidak bisa diam, merasa sangat tersiksa saat belum bisa mengisi
hari-harinya dengan kegiatan produktif selain menjadi ibu rumah tangga.
Nanda mencoba mencari pekerjaan di sebuah restoran di Belanda, sempat
bekerja beberapa waktu, tapi dia tidak bisa bertahan. Juga berusaha untuk
menyalurkan kepiawaiannya beryoga dengan membuka kelas di rumahnya. Tidak
berjalan dengan baik.
Stes berat yang tidak berhasil ia tanggulangi menjadi depresi yang membuat
dia harus berkonsultasi dengan psikiater. Tak hanya psikis nya terganggu,
depresi Nanda menyerang fisiknya. Kulit wajahnya yang semula mulus, tiba-tiba
diserang jerawat yang super parah.
Depresi berat yang ia alami sempat membuatnya ingin bunuh diri. Untung
suami Nanda terus mendampingi dan menyemangati Nanda, sampai sang istri tercinta
pelan-pelan bisa menanggulangi depresinya.
Mereka yang sudah menikah secara resmi di Belanda, lalu membuat pesta
pernikahan romantis sesuai impian Nanda di Bali.
Nanda berhasil mewujudkan impiannya menyelenggarakan pesta pernikahan romantis di Bali. |
Berkat ketangguhannya Nanda bisa melewati masa paling sulit dalam hidupnya.
Kini dia dengan riang selalu membagikan kegiatannya sehari-hari lewat channel
Youtube Inces Bolang.
Memiliki subscirber lebih dari 370 ribu, Nanda bisa menjadi motivator bagi
para ibu rumah tangga yang kadang jenuh, bete dan gak tau mau berkegiatan apa
yang bisa menghasilkan uang.
Nanda seperti tak kenal capek. Sambil mengasuk anak dia memasak pesanan
makanan yang jumlahnya cukup banyak, lalu sambil menemani anaknya bermain,
dia juga menjadi pengasuh anak tetangganya. Belum lagi dia harus membuat vlog
dan mengedit video sebelum tayang.
Jadi, tanpa perlu bicara banyak, Nanda sudah membuktikan, wanita bisa mandiri dan menjalankan multiperan. Dan yang pasti asal mau sedikit capek, bisa mandiri secara finansial. Salut untuk Nanda.*** MH
Foto-foto:Youtube Inces Bolang, Instagram @nandagita16
#kisahnandagita
#kehidupannandagita
#nandagitadibelanda
#nandagita
« Prev Post
Next Post »