Shandy Purnamasari (29) adalah salah
satu sosok inspiratif bagi wanita Indonesia saat ini. Usia masih muda, cantik,
ibu dengan dua orang anak dan memiliki usaha kosmetik yang sukses. Hebatnya
lagi, usahanya tetap bertahan bahkan terus berkembang meski dalam kondisi
pandemi.
Siapa kira kalau ia memulai semua dari bawah. Menjadi penjual produk skin
care milik orang lain dan mengepak paket sampai berkarung-karung hingga larut
malam sendiri.
Berkolaboasi bersama suami tercinta, kini mereka memiliki kerajaan bisnis
yang super sukses. Salah satu bisnisnya yang sukses adalah produk kosmetik MS Glow. Dan usahanya terus berkembang dengan MS Glow
Beauty dan MS Glow Aesthetic Clinic, yang sudah memiliki cabang antara lain di Jakarta, Malang, Medan, Bandung dan
Bali.
Apa rahasianya hingga Shandy dan suami bisa meraih sukses seperti sekarang
ini?
Memanfaatkan medsos untuk jualan
Memanfaatkan medsos untuk jualan, hasilnya tak terbayang bisa seperti sekarang. |
Sekitar tahun 2012, Shandy mengisi waktunya di rumah dengan menjadi penjual
produk perawatan kulit. Ia kerjakan usahanya dari rumahnya di Malang, yang ia
sebut cicilan rumahnya saat itu Rp. 2,8 juta/ bulan selama 10 tahun.
Ia pun dengan rajin berpromosi
dengan memanfaatkan media sosial.
“Jadi kalau orang lain saat itu menggunakan medsos untuk kegiatan pribadi,
saya manfaatkan untuk jualan, yakni jualan skin care,” ungkapnya pada suatu
kesempatan.
Ternyata srategi menggunakan medsos untuk jualan sangat berhasil. Terbukti
dagangan Shandy laris manis.
“Mungkin karena waktu itu belum banyak yang memakai medsos pribadi untuk
berbisnis, jadi belum ada saingan. Kebetulan saya bukan orang yang malu untuk
jualan. Jadi semua medsos pribadi saya pakai untuk jualan, mulai dari BB,
Instagram sampai FB semua saya manfaatkan untuk jualan,” jelasnya.
Kompak dengan suami
Ketekunan dan kekompakan mereka membuahkan hasil gemilang. Siap terbang dengan jet pribadi. |
Ternyata Shandy tidak
membangun usaha sendiri tapi berdua dengan sang suami tercinta, Gilang Widya Pramana (31).
Meski kala itu Gilang masih bekerja sebagai pegawai di sebuah bank di
Malang, ia tetap rajin membantu usaha sang istri.
Mereka awalnya menjual produk skin care miliki orang lain. Karena pesanan
banyak, maka Shandy setiap hari harus packing hingga larut malam agar bisa
segera dikirim ke pembeli.
Nah sang suami baru bisa membantu setelah pulang kerja. Setiap pulang kerja
ia akan membantu isrinya mengepak barang jualan. Kadang sampai larut malam baru
barang pesanan selesai dipacking dan malam itu juga ia antar barang-barang
tersebut ke jasa pengiriman.
Mengerjakan semua sendiri, mulai dari membungkus hingga mengirim ke
ekspedisi sampai berkarung-karung, jadi kenangan manis bagi Shandy dan suami.
Karena saat itu mereka belum memiliki karyawan sama sekali.
Berawal dari rumah, karena usaha mulai berkemang maka mulailah mereka
membuat kantor di sebelah rumah. Karena tidak cukup lagi, mereka pun mulai
menyewa ruko. Dan tahun 2021 mereka memiliki kantor impian yang luasnya 2000
m2.
Membangun MS Glow
Mengenang saat masih packing produk sendiri, bersama partner bisnis Maharani |
Karena produknya
terbatas padahal resellernya dari luar kota sudah banyak dan terus bertambah,
maka ia dan suami pun berencana untuk membuat produk kosmetik sendiri.
Rencana itu mereka sampaikan ke reseller
terbesar mereka di Bali, Maharani Kemala
Dewi. Akhirnya Shandy dan Maharani pun berkolaborasi membangun perusahaan
kosmetik pada tahun 2014, yang mereka beri nama MS Glow. MS mempunyai
arti Magic for Skin, selain juga singkatan
dari nama depan mereka Maharani dan Shandy.
Tak terduga usaha kosmetik mereka berkembang pesat. Akhirnya sang suami pun
mengundurkan diri sebagai pegawai bank dan fokus membangun usaha kosmetik
bersama istrinya.
Kini usaha mereka tidak hanya kosmetik tapi juga bisnis bus pariwisata dan
rumah kos-kosan eksklusif di Malang. Usaha makin berkembang, sekarang jumlah
karyaannya lebih dari 500 orang.
Sebagai gambaran kesuksesannya, selain memiliki koleksi super car, mereka
juga kini kemana-mana menggunakan jet pribadi, yang mereka beli dengan harga
ratusan miliar rupiah.
Beranilah bermimpi & usaha tanpa modal juga bisa
Bersama suami dan dua anak tercinta |
Saat posting kegiatannya, ia menyelipkan pesan-pesan yang menginspirasi
para wanita-wanita yang baru memulai usaha, atau sedang berjuang mengembangkan
usahanya.
Shandy selalu mengingatkan untuk berani bermimpi besar, berani dalam
mengambil keputusan, kuat dalam setiap langkah.
Dan ia juga mengajak para calon pengusaha untuk mengubah mindset. Bahwa
untuk memulai usaha: bukan usaha yang butuh uang, tapi uang yang membutuhkan
usaha.
“Saya dulu tidak punya modal buat usaha, Apalagi sekarang, kita bisa dapat
uang dari medsos, bisnis onelineshop, dropshipper dan sebagainya,” tulisnya di
Instagram.
Dilain kesempatan ia menulis, “Semangat buat kalian yang lagi berusaha.
Jangan menunda pekerjaan dan jangan takut gagal sebelum mencoba ya. Terus
jangan lupa libatin orangtua, karena doa mereka diijabah sama Allah.”
Lalu mengenai membangun bisnis dengan pasangan, menurutnya adalah keputusan
yang tepat, karena: bekerja dengan pasangan sendiri lebih gampang berbagi
perannya.
“Partner kerja yang paling tepat adalah pasangan sendiri. Gampang bagi
perannya, gampang koordinasinya, cepat ambil keputusan berdua sehingga proyek
dan progres lebih cepat dikerjakan,” demikian tegas Shandy.
Lebih lanjut Shandy mengingatkan, “Kalau cari pasangan cari yang satu
frekwensi, satu visi dan satu misi. Yang bisa diajak jalan, lari bahkan terbang
bareng buat mencapai yang kalian inginkan,” ungkap Shandy yang dengan suami kini
dikenal sebagai Crazy Rich Malang yang dermawan ini.
Semua bukanlah teori, karena Shandy sudah membuktikannya. Dulu dia dan
suami bersama-sama packing barang dagangan di rumah sampai larut malam, kini
mereka berdua bisa terbang dengan jet pribadi ke mana pun destinasi liburan yang mereka inginkan..***
MH
#shandypurnamasarimsglow
#pengusahakosmetiksukses
#crazyrichmalang
#wanitapengusahasukses
#pasanganpengusaha
#pengusaha
#sukses
« Prev Post
Next Post »