HEADLINE NEWS

Kategori

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

BEBERES PUN ADA KONSULTANNYA

Beberes salah satu kegiatan rutin ibu rumah tangga. Kadang sudah capek beberes belum juga kelihatan hasilnya. Apalagi dalam proses pindahan. Memutuskan mana yang mau dibawa, disimpan atau dibuang pun memerlukan waktu.
Itulah yang membuat seorang wanita Jepang, membuat sebuah metode beberes. Tidak hanya diakui oleh masyarakat Jepang, dunia pun kini mengadopsi metodenya yang memang sangat efektif. Berkat kepiawaiannya, ia pun menjadi konsultan beberes yang diakui dunia.

Metode KonMari

Sebuah metode beberes yang kini jadi panutan wanita masa kini adalah hasil pemikiran Marie Kondo, seorang ibu rumah tangga, konsultan gaya hidup dari Jepang. Metodenya diberi nama KonMari.

Metode KonMari ini amat digemari karena tidak hanya efektif, tapi juga membuat mereka yang menerapkannya merasa bahagia. Metode ini merupakan sebuah gaya hidup dan cara berpikir yang mendorong seseorang untuk menghargai hal-hal yang kecil, sehingga mendatangkan kebahagiaan. Metode yang menganjurkan memiliki barang sesuai kebutuhan saja.

Marie Kondo, metodenya menginspirasi dunia untuk memiliki barang yang berguna saja
Melalui bukunya yang berjudul The Life-Changing Magic of Tidying Up yang diterbitkan pada tahun 2011, dan sudah dicetak hingga 5 juta copy, nama Marie Kondo melejit. Lalu bagaiman metode yang disebut sangat luar biasa itu? Karena, salah satunya berhasil menaklukkan masyarakat Amerika. Seperti diketahui, masyarakat Amerika paling tidak suka digurui atau dikritik—apalagi oleh mereka yang datang dari luar Amerika. Namun, Marie Kondo berhasil ‘menaklukkan Amerika’ dengan metodenya.


Dua yang utama

Metode beberes ala Marie Kondo sebenarnya sederhana, tapi memang membutuhkan keteguhan hati saat menerapkannya.

Dua kegiatan inti dalam beberes ala masyarakat Jepang yang diperkenalkan Marie Kondo adalah; menyingkirkan barang yang sudah tidak diperlukan lagi dan mengatur.

Kesannya sangat biasa? Bukannya setiap beberes juga melakukan hal seperti itu? Ya betul, tapi untuk bisa sampai tuntas diperlukan komitmen: harus segera dilaksanakan. Menunda akan membuat kegiatan beberes hanya sampai pada rencana.

Kegiatan beberes menurut Marie tidak bisa dengan cara mencicil. Sejak rencana hingga melaksanakan harus tuntas hingga kerapian yang diharapkan tercapai.

Singkirkan barang kenangan yang menyedihkan

Menyimpan barang kenangan adalah hal yang lumrah. Tapi dalam metodenya, Marie menekankan untuk menyingkirkan barang-barang yang membawa Anda pada kenangan yang menyedihkan.

Mungkin saat beberes Anda menemukan segepok kartu ucapan dari mantan yang meninggalkan Anda untuk wanita lain. Melihat dan membaca kartunya yang sebetulnya super indah itu, sakit hati Anda kembali melanda. Tidak perlu dipertimbangkan lagi, segera singkirkan. Juga, adakah baju yang membawa kenangan saat Anda berada di titik nol hidup Anda? Jangan disimpan. Segera singkirkan.

Setelah lewat seleksi ketat dan komitmen kuat, Anda hanya memiliki barang-barang yang membuat Anda merasa nyaman dan bahagia. Itulah yang disebut Marie Kondo bahwa beberes dengan metodenya akan membuat Anda merasa bahagia.  

Menyusun barang hemat ruang

Salah satu metode KonMari yang amat digemari adalah cara menyusun baju yang efektif. Bukan dalam bentuk tumpukan, dari atas ke bawah. Tapi dalam bentuk horisontal di laci lemari. Jadi, Marie Kondo mengajarkan cara melipat baju yang bisa menghemat ruang.

Cara menyusun baju dengan metode KonMari yang efektif
Dengan metode ini, selain memerlukan ruang yang tidak banyak, baju juga tetap terjaga kerapiannya saat diambil. Karena posisi yang horisontal, kita akan melihat semua baju yang ada. Saat ditarik tidak mengganggu posisi baju lain yang terlipat.

Meletakkaan barang secara konsisten di tempatnya, adalah cara dasar untuk kerapian rumah. Harus dipastikan semua barang berada di tempatnya. Bumbu dapur, teratur di raknya. Beragam tepung dan pasta memiliki lokasi yang sudah pasti.

Marie menyarankan letakkan barang pada tempatnya secara konsisten 
Begitu juga dengan barang-barang keperluan sehari-hari seperti charger HP, remote tv, kunci mobil, kunci rumah, payung dan sebagainya, sudah memilki tempat yang pasti dan disepakati sekeluarga. Begitu selesai dipakai harus dikembalikan ke tempatnya semula.

Dengan menerapkan cara ini secara konsisten, akan membuat semua ruangan rapi dan terorganisir. Dan yang penting lagi, hidup menjadi lebih bahagia, karena kegiatan beberes menjadi lebih mudah. Tambahannya, tak ada barang-barang yang membawa pada kenangan yang menyedihkan.*** MH

 

Foto-foto: Youtube Marie Kondo, Shutterstock

 Tags:

#beberesmetodekonmari

#beberesalamariekondo

#beberesbikinbahagia

#beberesefektif



Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *